Rabu, 07 Januari 2009

PROBLEM HP SMART HAIER D1200P

Setelah beberapa hari menggunakan modem bundling dari smart telecom (haier D1200P) ini untuk koneksi internet, akhirnya aku hafal dengan masalah dan cara mengatasinya.

Tadinya aku sempat heran ketika membaca surat pembaca di www.detik.com, ada pembaca yang protes bahwa dia harus install ulang driver setiap kali akan melakukan koneksi ke internet.

Waktu itu aku tidak percaya, karena kebetulan di CPU ku, modem ini berfungsi dengan sempurna... install, pasang, langsung bisa terhubung ke internet.

Tetapi ketika kemudian modem ini kupasangkan ke laptopku (IBM R51e) memang kemudian ada masalah. Hari pertama aku sampai install ulang beberapa kali dan tetap tidak mau connect ke server smart telecom.

Setelah beberapa kali mencoba tanpa menyerah, akhirnya bisa connect terkoneksi ketika aku menghubungkan modem ini ke port USB yang bagian atas (entah mengapa, port usb yang bawah selalu gagal jika dipasang modem - sudah dicoba dulu ketika menggunakan modem cdma lain merek - ZTE ).

Tapi ternyata masalah belum selesai, meski sudah terhubung ke server smart, aku tetap nggak bisa ngenet, padahal setting Internet Explorer ku di laptop, sama persis dengan setting Internet Explorer di CPU... meski modem sudah ku restart, install ulang dst.. tetep gagal. Pesan errornya adalah pesan page not found padahal yang dibuka saat itu adalah www.google.com.

Akhirnya, aku mendapat driver lain namanya ViaUsb_Setup1.3.16alpha.exe Driver haier D1200P untuk windows XP juga, tapi versinya beda...

Setelah aku melakukan install ulang menggunakan driver baru ini, aku bisa menghubungkan laptopku dengan internet, namun ternyata masalah kadang-kadang masih muncul, tidak bisa connect ke server smart, berhenti di 'Dialing #777...'

Tapi setelah beberapa kali terkena masalah ini, akhirnya tahu deh cara penyelesainnya...

A INSTALL ULANG :
1. Uninstall driver... ketika ada permintaan mennghubungkan Handphonemu, hubungkan handphone dalam keadaan hidup, sampai selesai, kemudian cabut handphonemu.
2. Install lagi driver dalam keadaan handphone tidak terhubung.
3. Ketika ada perintah menghubungkan handphone, hubungkan handphone dalam keadaaan hidup, tunggu hingga windows menemukan handphonemu, baru klik OK.

Jika sudah, ikuti petunjuk yang ada di slayer smart, untuk membuat koneksi ke sever smart.

userid : smart
password : smart
dial no : #777

B RESET KONEKSI :
1. Cabut handphone dari laptop/pc.
2. Matikan handphone.
3. Hubungkan handpphone ke laptop dalam keadaan mati, dan jangan lakukan apapun.
4. Tunggu hingga windows menampilkan found new hardware wizzard, klik cancel. (wizard ini akan muncul 2 kali, so klik cancel dua kali).
5. Windows akan memunculkan pesan di toolbar bahwa dia menemukan hardware, tapi hardware ada problem dengan hardware, sehingga bisa jadi tidak bekerja sempurna. Abaikan pesan ini, sampai hilang sendiri.
6. Hidupkan handphonemu.
7. Double click icon koneksi smart mu untuk connect ke server smart.
8. Kalo belum bisa, ulangi step RESET KONEKSI ini dari awal.

Jika laju koneksi internet lambat, RESET koneksi juga bisa dilakukan, dan terkadang bisa menjadi lebih cepat lagi (entah kenapa, mungkin mas-mas dari networking bisa menjelaskan ?)

Meurutku sih, laju/kecepatan koneksi internet menggunakan modem Haier D1200P ini cukup kencang, yah meski belum bisa untuk streaming youtube tanpa patah-patah, kalo untuk browsing masih ok kok..
Apalagi pake gratis 2 GB tiap bulan selama 6 bulannya :)

Harganya handphone ini sangat murah pula.. so kalo paket ini sudah habis, aku malah mempertimbangkan membeli pakt handphone ini lagi, dan handphone yang ini (kalo belum rusak) kuberikan ke adikku (smart bisa digunakan di daerah lain juga, konsepnya memang mobile phone - seperti fren dan gsm lain CMIIW ).

So, recomended lah buat dibeli...

5 komentar:

  1. Ck ck ck...
    bisa-bisanya menjiplak persis tulisan orang lain (punyaku) tanpa permisi dan bahkan tanpa dicantumkan original poster atau sumbernya dari mana...

    BalasHapus
  2. tok tok... kalo mau ngutip, sok atuh minta ijin dulu and disebut sumbernya darimana di body postingan.
    Kindly also googling the ethic of blogging. or maybe you can join local blogger community to know more about blogging... it's better to revise this posting and add the source.

    @ silverant : kita apain yah? timpukin? or kita suruh transfer duit untuk makan2 ajah gimanah? sebagai ganti rugi? xixixi

    BalasHapus
  3. jiplaknya ga canggih, payah, norak, kampungan. dan... bete dehhh.... ga bisa bikin tulisan sendiri ya bung!!!

    BalasHapus
  4. Makan-makan? Saya ikud boleh ta'? Boleh ya..ya..ya..? Oh, buat orang yang mengaku professor ini...jangaj-jangan semua tulisan anda ini hasil COPY-PASTE tulisan orang lain yah? jijik ah....

    BalasHapus
  5. nice info bro..
    nambah pengetahuan ane...

    BalasHapus